Lyodra, Rony Parulian, JKT 48 hingga Deretan Pemain Sinetron Siap Meriahkan Perayaan HUT MNC Group ke-35

Minggu, 17 November 2024 - 19:00 WIB
loading...
Lyodra, Rony Parulian,...
MNC Group tahun ini akan merayakan perjaalan luar biasa selama 35 Tahun yang penuh dengan prestasi dan kontribusi untuk bangsa. Foto/MNC Media
A A A
JAKARTA - MNC Group tahun ini akan merayakan perjaalan luar biasa selama 35 Tahun yang penuh dengan prestasi dan kontribusi untuk bangsa dengan mengusung tema “Saatnya Rayakan Karya dan Prestasi yang Membangun bangsa”.

Sebagai perusahaan media terbesar di Indonesia, MNC Group telah membuktikan komitmennya untuk terus memberikan karya yang tak hanya menghibur tetapi juga membangun masyarakat Indonesia. Acara puncak MNC Group Anniversary Celebration 35 sendiri akan digelar di salah satu studio tercanggih dan termegah di Asia yaitu Studio RCTI+, MNC Studios, Kebon Jeruk Jakarta, studio tercanggih se-Asia.

Malam Perayaan ini akan berlangsung dalam Malam Bertabur Bintang, yang menyuguhkan berbagai penampilan spektakuler dari artis-artis terbaik tanah air. Dari komedian ternama hingga artis sinetron yang sudah tidak asing lagi di layar kaca yang dijamin akan penuh dengan keceriaan.



Sederet komedian, artis sinetron, special guest yang akan menjadi bintang – bintang tamu yang luar biasa seperti Parto, Abdel, Jarwo Kwat, Glenca Chysara, Lucky Perdana, Krisjiana Baharudin, Angela Gilsha, Lea Chiarachel, Samuel Zylgwyn dan special guest Aiman Witjaksono.

Tidak hanya itu malam puncak HUT MNC Group ke 35 juga akan dimeriahkan oleh performers Rony Parulian, Nabila Taqiyyah, Lyodra, Novia Bachmid, Limbad, Inul Daratista, JKT48, Juicy Luicy hingga barisan para dancer yang akan diisi oleh Joy Boy dan Mahameru.

Untuk memandu jalannya acara, MNC Group telah memilih dua host top yang akan menghadirkan keseruan dan keceriaan sepanjang acara, yaitu Irfan Hakim dan Ovi Dian. Ayo tunggu apalagi, rayakan bersama kami perjalanan panjang MNC Group dalam menghadirkan karya dan prestasi yang menginspirasi bangsa.



Acara spesial ini akan disiarkan langsung pada Selasa, 19 November 2024, pukul 21.30 WIB, dan dapat disaksikan langsung melalui Studio RCTI+, studio tercanggih dan termegah di Asia hanya di RCTI kanal digital 28 UHF untuk pemirsa Jabodetabek dan Live Streaming di aplikasi RCTI+.

Pasang STB / TV digital dan arahkan antena ke pemancar RCTI. Gunakan STB, antena, kabel dan konektor yang berfungsi dengan baik. Jika mengalami gangguan hubungi RCTI Layanan Solusi Digital 08569003900 dan Instagram @officialRCTI.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0795 seconds (0.1#10.140)